Bupati Toba Ajak Pemuda Terlibat Sukseskan Pariwisata

Selamat datang di Website Pemerintah Kabupaten Toba; Jika terjadi error saat mengakses website, silahkan mengganti alamat https:// menjadi http://
Bupati Toba Ajak Pemuda Terlibat Sukseskan Pariwisata
Bupati Toba Ajak Pemuda Terlibat Sukseskan Pariwisata
  • Sunday, 16 April 2023 - 00:00

 

 

Bupati Toba, Poltak Sitorus menyempatkan diri hadir dalam acara RPP (Rapat Pemilihan Pengurus) Pemuda Pancasila PAC Balige, yang digelar di Labersa Water Park, Balige, Kabupaten Toba, Minggu sore (16/4/2023). 

 

Pada kesempatan itu, Bupati Poltak Sitorus mengatakan bahwa pemuda dapat memberikan banyak kontribusi terhadap kemajuan pembangunan Kabupaten Toba, khususnya disektor pariwisata.

 

 "Pemuda dapat memberikan banyak kontribusi. Terutama disektor pariwisata. Pemuda bisa jadi guide wisata, mengembangkan UMKM," sebutnya. 

 

Pada kesempatan mendatang, ia juga menyebut akan memberikan pelatihan kepada para pemuda agar menjadi orang-orang dengan skil mumpuni. 

 

"Ya, jadi nanti kita kumpulkan lalu kita beri pelatihan agar mempunyai skil. Ada yang bikin souvenir dan yang lain, sehingga menambah penghasilan mereka," katanya.. 

 

Terkhusus kepada Pemuda Pancasila, Poltak Sitorus menyebut bahwa Pemuda Pancasila memiliki visi untuk melahirkan pemuda-pemuda yang berkualitas. 

 

"Jadikan Pemuda Pancasila ini harus pancasilais, gotongroyong. Jadi nanti kita ajak Pemuda Pancasila untuk gotongroyong, termasuk juga penanggulangan bencana daerah kalau ada peristiwa," ujarnya mengakhiri. (MC Toba)

Tinggalkan komentar